Liburan ke Kolam Renang Rocks Medan - Liburan memang tak selalu harus berpergian jauh seperti berwisata ke pantai, mengunjungi air terjun, bahkan mendaki gunung. Liburan yang dekat-dekat juga Ok kok, malahan makin seru lhoo, tau knapa ? ya karena kita bisa berlibur bersama sama teman, bisa sambil bercanda tawa. Seperti liburan akhir pekan yang kami lakukan ini, kami mengunjungi salah satu kolam renang yg ada di Kota Medan yaitu Kolam Renang Rocks. Kolam renang Rocks ini berada di Kel. Simalingkar.
Kolam Renang Rocks ini sangatlah nyaman dan bersih dan udara di sini sangat segar karena ditumbuhi pohon kelapa dan pepohonan yang asri lainya. Pada hari-hari libur Kolam Renang Rocks ini cukup ramai, banyak dikunjungi oleh masyarakat sekitaran kota medan. Disarankan kalau kita berkunjung kesini dipagi hari agar tidak terlalu padat pengunjung dan bisa menikmati suasana lebih nyaman dan tenang.
Mayoritas para pengunjung ke kolam Roks ini kebanyakan anak sekolahan yang dimana mereka menghabiskan waktu luang dengan berenang selepas dari kegiatan sekolah. Mereka datang beramai ramai untuk mengunjungi kolam renang Roks ini.
Mayoritas para pengunjung ke kolam Roks ini kebanyakan anak sekolahan yang dimana mereka menghabiskan waktu luang dengan berenang selepas dari kegiatan sekolah. Mereka datang beramai ramai untuk mengunjungi kolam renang Roks ini.
Harga Ticket masuk ke kolam Renang Rocks ini cukuplah terjangkau, dengan merogoh kocek Rp.12.000,- kita sudah bisa sepuasnya berenang dan menikmati suasana nyaman dengan bersantai di pondok yang telah di sediakan. Fasilitas yang disediakan disini ada kantin, toilet, musholla serta pondok untuk bersantai. Kolam Rocks ini buka setiap hari mulai pukul 08.00 Wib - 20.00 Wib.
Berkunjung ke Kolam Roks ini juga sangat menyenangkan jika kita datang bersama teman teman, kita dapat bermain air bersama dan bercanda gurau melepas penat dari bisingnya perkotaan Kota Medan. Setelah puas bermain air anda juga dapat menikmati secangkir teh ataupun kopi di kantin yang di sediakan. Untuk menghangatkan badan dari selepas bermain air.
Bagaimana dengan teman-teman? apakah kalian tertarik untuk berkunjung ke Kolam Renang Rocks ini? Langsung kunjungilah dan nikmati keasikannya disini bersama teman ataupun keluarga anda :)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar