Pantai Klang Serdang Bedagai, Sumatera Utara - Pantai Klang berada di desa Naga Lawan Kecamatan Perbaungan Kabupaten Serdang Berdagai, Sumatera Utara. Membuat rasa penasaran bagi para wisatawan yang belum pernah mengunjungi wisata bahari Pantai Klang ini, saya pun langsung bergegas menuju ke lokasi pantai untuk melihat keindahanya lebih dekat. Memang benar keindahan Pantai Klang membuat kita penasaran jika tidak mengunjungi wisata bahari ini.
Pantai Klang ini sangat indah dengan taburan pasir nya yang mirip seperti kristal dan dengan terpaan angin yang membuat kita sangat betah berlama- lama disini. Saya pun langsung mengitari pinggiran pantai dengan hati yang gembira, namun ada yang kurang dipantai ini, yaitu pengunjung yang datang kesini belum begitu ramai. Dikarenakan wisata bahari ini belum tereksplor sehingga menurut saya Pantai Klang ini masih alami dan murni.
Kiranya pihak Pemerintah Daerah dan Dinas Pariwisata Serdang Bedagai lebih memperhatikan obyek-obyek wisata yang mana saja belum tereksplor ke para wisata dari luar daerah contohnya seperti Pantai Klang Serdang Bedagai ini. Dengan cara melakukan promosi wisata dan membenahi fasilitas-fasilitas yang dibutuhkan oleh para pengunjung di obyek wisata tersebut. Sehingga para wisata dari luar daerah bisa berkunjung ke obyek wisata ini dan dari pihak Pemeritah daerah pun bisa mendapatkan Devisa dari program Pariwisata ini. Serta juga kabupaten Serdang Bedagai pun bisa dikenal sebagai tempat wisata andalan bagi pengunjung lokal maupun luar kota hingga kemancanegara. Ini mungkin hanya sekedar saran saya bagi pihak Pemda, semoga bisa terealisasikan.
Pantai Klang ini sangat indah dengan taburan pasir nya yang mirip seperti kristal dan dengan terpaan angin yang membuat kita sangat betah berlama- lama disini. Saya pun langsung mengitari pinggiran pantai dengan hati yang gembira, namun ada yang kurang dipantai ini, yaitu pengunjung yang datang kesini belum begitu ramai. Dikarenakan wisata bahari ini belum tereksplor sehingga menurut saya Pantai Klang ini masih alami dan murni.
Di Pantai Klang ini banyak kegiatan yang bisa kita lakukan disini seperti berenang di pinggiran pantai, bermain pasir di tepi pantai serta kita dapat menyusuri bentangan tepian pantai dengan berjalan kaki sambil menikmati alam sekitar. Pada akhir pekan di Pantai Klang ini juga cocok untuk melakukan ngecamp di pinggiran pantai bersama teman teman sambil BBQ, karena tekstur pantainya banyak ditumbuhi pepohonan seperti bakau, cemara dan lainnya. Sehingga cocok melakukan kegiatan ngecamp disini.
Sembari menikmati Pantai Klang, saya pun mengabadikan moment ini dengan berfoto ria, mumpung ada waktu hehehee . . Oke, ini lah perjalanan saya kali ini menelusuri Pantai Klang Serdang Bedagai, Sumatera Utara, semoga bermanfaat bagi sahabat semua . .sampai jumpa . .
Contributor By : Anneke Bonie Lumbantoruan
Mbak izin ambil gambarnya...
BalasHapusnanti saya masukkan sumber linknya....
gak boleh
Hapuspak bob
BalasHapusAnneke Boni
BalasHapusstm bd m
BalasHapus