Sabtu, 07 Mei 2016

Pantai Timang, Wisata Bahari Gunung Kidul Daerah Istimewa Yogyakarta

Pantai Timang, Wisata Bahari Gunung Kidul Daerah Istimewa Yogyakarta

Pantai Timang Yogyakarta

Berwisata merupakan hal yang didambakan setiap orang, berpergian ketempat yang belum pernah dikunjungi membuat setiap penikmat alam sangat penasaran sehingga angan untuk berwisata kelokai tersebut sangat besar. Untuk menghilangkan rasa penasaran tersebut bergegaslah untuk mengunjungi destinasi tersebut

Berikut Salah satu pantai di Yogyakarta yang mempunyai keindahan yang eksotis yaitu Pantai Timang. Lokasi Pantai Timang ini terletak di Desa Purwodadi, Kecamatan Tepus, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta. 

Kegiatan yang dapat dilakukan di pantai timang ini anda sekalian dapat menikmati hamparan luas lautan dengan keindahan gugusan bongkahan karang yang menjulang tinggi. Pantai timang ini merupakan salah satu pantai yang paling eksotis di Yogyakarta. Setiap akhir pekan pantai ini banyak dikunjungi oleh para wisatawan dari lokal maupun luar kota bahkan wisatawan dari mancanegara turut juga berkunjung ke pantai ini


Pantai Timang Yogyakarta

Pantai ini Mempunyai keindahan yang berbeda dari pantai yang lainnya yang ada di Yogyakarta. Di Pantai Timang ini para wisatawan dapat menikmati keindahan pantai dari atas bongkahan karang yang disediakan sebuah tongkrongan tempat berfoto ria. Berkunjung ke Pantai Timang ini sangat cocok bila dilakukan bersama keluarga, sahabat, ataupun orang terkasih / pacar.

Inilah singkat tentang Pantai Timang yang ada di Yogyakarta yang patut anda kunjungi, semoga bermanfaat sebagai destinasi wisata anda, . .

Photo by : Dian Edriana Tarigan


Tidak ada komentar:

Posting Komentar