Minggu, 15 November 2015

Tips Berwisata ke Pantai Agar Aman dan Menyenangkan

Tips Berwisata Ke Pantai Agar Aman Dan Menyenangkan - Tujuan Wisata yang mengasikkan untuk dijelajahi merupakan pantai, dengan deburan ombaknya yang indah, bentangan pasir laut begitu juga dengan hembusan sepoi sepoi angin laut yang membuat kita merasa nyaman untuk berkunjung ke pantai. Berikut beberapa Tips Berwisata Ke Pantai Agar Aman Dan Menyenangkan pada saat kita berlibur ke pantai, Sehingga kegiatan berlibur kita ke pantai bisa dinikmati dengan tanpa adanya kendala, inilah tipsnya:

1. Mencari Info Tempat Pantai Yang Akan Dituju
Usahakanlah untuk mencari info tempat pantai yang akan di tuju nantinya, seperti apakah akses ke lokasi pantai tersebut, agar kita tahu bagaimana dan tidak kebingungan untuk menuju ke lokasi. Sehingga kita dapat menikmati liburan ke pantai yang kita tuju dengan tanpa kendala.

2. Jangan Berpergian Sendiri
Melewatkan liburan ke pantai bersama sanak saudara ataupun bersama sahabat merupakan hal yang tepat dilakukan daripada kitaberpergian sendirian. Kita dapat menikmati suasana pantai dengan orang terdekat kita, dengan bermain di sekitaran pantai, berjemur, berenang di pinggiran laut pantai sehingga tercipta kebersamaan yang seru.

3.Persiapkan Pakain Yang Berbahan Tipis
berlibur ke pantai pastinya kita bukan hanya menikmati keindahan alamnya dan berjemur di pinggiran pantai. Pasti kita akan bermain air maka dari itu pergunakan lah pakain yang mudah kering ataupun kaos. Hindari pakaian yang tebal karena akan menyusahkan kita untuk bermain air di pinggiran pantai.

4. Bawa Perlengkapan Pelindung Matahari
Pergi ke pantai identik dengan matahari untuk itu kita harus mempersiapkan perlengkapan dengan safety, salah satunya perlengkapan untuk melindungi diri dari terik sinar matahari seperti membawa sun block, kaca mata, topi dan lainnya. Semua perlengkapan ini  dipergunakan untuk terhindar dari terik mata hari jika teriknya sudah melebihi batas normal.

5. Pergunakan waktu Berjemur Yang Tepat
Berjemur dipantai sebaiknya dilakukan pada pagi hari sampai jam 11.00 dan pada saat sore hari jam 15.00 sampai matahari terbenam. Hindarilah berjemur pada siang hari karena matahari sangat terik dan dapat membuat kulit kita terbakar.

6. Selalu Waspada Dalam Setiap Kondisi
Selalu waspada terhadap lingkungan sekitar pantai perhatikan keadaan gelombang laut. Jika gelombang laut terlihat tinggi segeralah menepi ke pinggir agar kita tidak terseret arus. Selalu perhatikan teman kita saat berlibur ke pantai jangan terlepas dari satu sama lain terutama pada anak-anak. perhatikan kelengkapan barang-barang yang kita bawa. serta selalu lah waspada

7. Segera Berbilas Selekas Bermain Air Laut
Setelah puas bermain air, segeralah ganti pakaian dan berbilas di tempat yang telah disediakan, agar kulit kita terhindar dari kandungan garam yang membuat kulit kering dan kusam.

Menghabiskan masa liburan akhir pekan ke pantai bersama keluarga dan sahabat dekat merupakan hal yang sangat mengasikkan dan seru. Namun terlepas dari itu utamakanlah keselamatan dan selalu waspada. agar kita dapat menikmati liburan dengan hati yang gembira.Demikianlah  beberapa Tips Berwisata Ke Pantai Agar Aman Dan Menyenangkan semoga dapat bermanfaat bagi kita yang melakukannya. Dan jagalah kelestarian alam demi anak cucu kita . .

1 komentar:

  1. Temukan berbagai macam informasi wisata yang ada di Indonesia beserta makna/arti/cerita tentang wisata tersebut yang ada di indonesia
    Dan juga artikel-artikel tentang wisata di wisataIndonesiaraya.com dan like page facebook wisataIndonesiaraya.com

    BalasHapus